Home » Social Media » Mengenal Twicca dan TweetDeck
Mengenal Twicca dan TweetDeck
Diposting oleh fatih on Sabtu, 07 Januari 2012
Setelah sebelumnya kita bahas tentang twètcaster for twitter, maka kali ini penulis akan coba menyoroti dua aplikasi hebat untuk twitter laiñya. yang pertama adalah twicca, sebuah aplikasi pihak ketiga yang pernah berganti nama dari Touiteur. Twicca menjadi salah satu aplikasi terbaik yang mendukung tablet android honeycomb. Saat digunakan di tablet, ukuran lebar pada layar bisa sangat dimaksimalkan , utamanya untuk tampilan timeline,dan hebatnya lagi mampu dijalankan langsung via status bar. Cuma namanya aplikasi ya tetap ada sisi lemahnya, beberapa fitur baru yang ada pada plume for twitter sudah dimiliki oleh aplikasi lain. Tapi perlu dicatat disini bahwa twicca sudah support untuk geotagging dengan adanya map review. Kedua, TweetDeck, dengan dukungan tweetdeck, kita bisa mengelola berbagai jenis akun jejaring social seperti facebook, foursquare, dan twitter. Bila kita ingin merubah tampilan yang berbeda, kita juga bisa dengan mudah menginstal tweetdark dengan dasar tweetdeck. Itulah dua aplikasi twitter dari pihak ketiga yang bisa kita nikmati secara gratis
Label:
Social Media
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar